Aku pengidap Efek Barnum akut.. :D

Ding..!!
notifikasi BBM masuk, waktu menunjukkan pukul 3.30 am, kuraih HPku yang tergeletak di dekat bantal, dengan mata setengah terbuka ku baca BM yang baru saja membangunkan ku dari tidur. cek per cek ternyata hanya broadcast gak penting dari salah satu teman di kontak.. ah mengecewakan. hem, beginilah jadinya kalau make paket internet yang ada bonus kuota tengah malam hingga pagi.
untuk menyenangkan hati, ku rubah posisi tidur ku dan mulai membuka salah satu aplikasi yang belum lama aku download, aplikasi yang memberi layanan membaca komik gratis, Weebtoon. siapa yang tidak suka membaca komik, apalagi kalau gratis, hehe.. meskipun tetap membutuhkan layanan internet untuk membuka tiap halamannya, tapi lumayanlah.
nah, aku sudah membaca semua komik yang ada dalam daftar favorit yang di update setiap hari oleh penyedia layanan. masih belum bisa tidur seperti biasanya kalau sudah terlanjur terbangun tengah malam seperti ini. aku mencoba membuka judul baru di salah satu dari sekian banyak daftar komik yang ada, judulnya "simple thinking about type of blood" (kalau tidak salah sih.. :D). yang jelas tentan karakter pemilik golongan darah gitu dech.. pikirku, kayaknya menarik nih, pas aku baca prolognya, memang menarik.. di kemas dengan sangat cantik dan lucu.. baru tiga adegan saja aku sudah (menahan) tertawa.. kalau tertawanya lepas, ntar sepupu yang tidurnya berseblahan dengan ku bisa nabok tanpa sadar.. hehe
aku ingat dalam komiknya, kalau sekarang sudah muncul beberapa paham yang membedakan atau menggolong-golongkan seseorang karena perbedaan golongan darah tadi. sampai-sampai orang putih american dianggap lebih unggul dari manusia lain di muka bumi gara-gara mereka rata-rata memiliki golongan darah A (aku golongan darah A loh..).
setelah membaca 4 bab yang tersedia di weebtoon (bab 5 belum di update).. aku jadi tidak bisa berhenti memikirkan apa yang mereka tulis tentang karakter dari pemilik 4 jenis golongan darah. di adegan terakhir, katanya yang memiliki golongan darah A, B, dan O adalah contoh bagus untuk mendefinisikan efek barnum. kalian sudah pernah dengar tentang efek barnum? jujur aku belum.. apa sich efek barnum itu? di adegan komik, si Gol. AB memberi pernyataan "aku cenderung gampang melupakan hal yang menyakiti perasaanku", si Gol. A langsung angkat tangan dan bilang "ingatanku nggak bagus", sebelumnya si AB menyuruh teman-temannya (A,B dan O) untuk mengangkat tangan jika apa yang disebutkan itu mendeskripsikan tentang mereka.. nah untuk pernyataan si AB itu cuma si A doank yang angkat tangan.. (sebelumnya ada pernyataan lagi, cuma gak usah dicantumkan di sini, ntar kepanjangan artikelnya dan kalian jadi bosan :D )
saking penasarannya sama istilah baru yang terinput di kepalaku tanpa "pengertian" itu, membawaku ke tempat yang sudah mulai tidak nyaman ini (dulu sangat-sangat nyaman dengan pengunjung yang tidak tertawa terbahak-bahak seolah mereka yang punya ni tempat), tapi demi mencari tahu arti kata itu.. aku rela berada disini untuk beberapa jam. headphone menyelamatkan telingaku dari gangguan suara berisik mereka meskipun masih saja ada suara-suara yang sumpah jelek dan terkesan dipaksain banget lolos dari sela-sela sponge headphone, agrrhh.. !!!!. ya sudahlah mending kita fokus ke Efek Barnum tadi yaa..

efek barnum itu kurang lebih seperti ini.. Teori yang dikembangkan oleh seorang psikolog asal Amerika, Forrer, sehingga dikenal juga dengan nama efek Forrer. Kesimpulannya, efek barnum adalah sebuah manipulasi psikologis dimana variable yang sebenarnya berlaku untuk semua orang dan kondisi diperlihatkan seolah berlaku khusus pada pribadi atau kondisi tertentu. untuk lebih lengkapnya baca artikel di https://bisikanpena.wordpress.com/2011/04/14/efek-barnum-barnum-effect/

nah, udah ngerti kan..  aku pengidap efek barnum parah... sampe pernah terobses dengan ramalan bintang/horoscope yang biasanya ada di majalah dan koran juga artikel-artikel di internet. (iihhsss.. meja sebelah itu gak risih apa dengan suara yang terlalu memekakkan telinga, sumpah suara tawanya besar sekali. sampe mau muntah dech !! kalau aku mulai gak nyaman dengan situasi tertentu, biasanya mual dan ujung-ujungnnya memang sampe muntah.. agrrhhhh..!! aku masih pengen berlama-lama di sini :( )
kembali ke efek barnum tadi, ternyata itu hanya permainan psikologi, dimana informasi yang umum tapi dibuat seolah-olah itu khusus bagi orang-orang tertentu, teori itu membuktikan egoisme seseorang itu tinggi lhoo.. kalian pasti juga pernah membaca horoscop atau ramalan dan berfikir bahwa hal itu betul dan mendeskripsikan tentang kalian, padahal gak. kenyataannya informasi itu umum dan bisa saja berlaku untuk semua orang, tapi karena rasa egois kalian makanya info itu berasa seolah khusus dibuat untuk kalian.. hehe
 nah karena sudah baca informasi ini, aku jadi lebih ngerti dech kenapa laman yang memuat horoscope dan ramalan masih rame dikunjungi pembaca.. jadi lebih cermat juga dech memilah informasi yang di terima, jadinya sekarang gak sembarang menyimpulkan hanya dengan sekali membaca, dan tidak merasa cukup hanya dengan 1 sumber.. check re chek apa yang masih belum jelas tentang informasi apapun itu.
kayaknya lebih baik pindah meja dech, meja sebelah udah gak bisa di tolerir.. sampai jumpa di curhat berikutnya yaa... salam sayang dari aku :* love u all

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jenis-Jenis Penelitian Kualitatif dan Penelitian Kuantitatif

mengenal lebih dalam tentang promosi dan periklanan

Makalah Promosi